Mozilla Siapkan Segera Firefox 3.6


Mozilla telah merilis Firefox 3.6 yang diberi nama kode Namoroka, dan akan segera hadir di tahun 2010, setelah perilisan Firefox 3.5. Mozilla memiliki ambisi besar atas Firefox 3.6, termasuk task berbasis peradigma interface user dan integrasi dengan aplikasi Internet secara penuh. Walaupun Firefox 3.5 belum dirilis, namun Mozilla telah menyiapkan versi selanjutnya, yang didesain dengan nama 3.6.

Sementara untuk Firefox 3.5 beta 3 yang telah lepas landas bulan lalu, memiliki fitur menarik, seperti element video HTML 5 dan performance tingkat tinggi TraceMonkey JavaScript engine. Sedangkan untuk Firefox 3.5 beta 4 diharapkan dapat hadir di akhir bulan ini, dan untuk versi finalnya akan hadir di bulan Juni. Firefox 3.5 sebenarnya juga bernama 3.1, namun versinya menunjukkan sejumlah besar fitur yang dimiliki dan yang diperkenalkan.

Sedangkan Firefox 3.6 ditambah dengan fitur startup dan responsive yang cepat, theme yang ringan dan add-on yang dapat segera diinstal tanpa perlu meminta browser untuk restart. Selain itu, juga dibangun Persona Project, yang dapat membawa skin visual untuk browser Firefox 3.6 ini. Developer Firefox 3.6 juga membuat aspek interface user yang berbasis ke history browsing dan aktivitas lainnya yang secara otomatis terlacak oleh browser.

Dalam Firefox 3.6 juga dilengkapi navigasi untuk memudahkan user masuk ke grup dan menyimpan tab dan berinteraksi dengan layanan web melalui command di interface. Mozilla mencoba membuka batas antara web dan desktop dengan mengimplementasikan integrasi aplikasi Internet, seperti Ubiquity yang berbasis konsep editing foto. Mozilla menambahkan improvisasi teknis dan memproduksi inovasi dalam aspek inti pengalaman user menggunakan Firefox 3.6.

Dikutip dari : http://beritanet.com